Home
Teknologi Rekayasa Mekatronika
Teknologi Elektromedis
Program Studi
Dosen
Karyawan
Mahasiswa
Civitas Akademika
Pelatihan
Desain Proses Otomasi
Manufaktur Komponen
Layanan
Pengumuman
Artikel
Penelitian
Download
Info
Kontak
  
Subscribe to Mekatronika Subscribe
 
BERITA KAMPUS

Selasa, 20 Januari 2015 09:01:57
Refleksi Karya PMSD

Memasuki tahun baru 2015, dengan penuh syukur keluarga besar PMSD  (dosen dan karyawan) menyelenggaran  kegiatan refleksi karya bertempat di  Disaster Oasis yang berada  di daerah Kaliurang.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh dosen dan karyawan PMSD ini  diawali dengan paparan  Evaluasi dan Capaian kinerja di tahun 2014 yang disampaikan langsung oleh Ign.Deradjad Pranowo selaku Direktur PMSD.  Dalam kegiatan ini peserta diminta untuk menemukan kembali pengalaman yang sudah dialami, yang membuat kita  senang, bangga serta pengalaman yang membuat kita sedih maupun kecewa untuk direfleksikan dan dicari maknanya dibalik pengalaman tersebut.  Dengan metode ini diharapkan setiap pribadi akan lebih  mengenal dan mengetahui  tentang siapakah aku  yang sebenarnya.  Rm.Greg.Heliarko, juga menyampaikan bahwa mengenali diri secara lebih mendalam selaras dengan  ajaran kristiani, yaitu menemukan gambaran Allah dalam pribadi kita.

Susasana kegiatan memang sengaja dibuat tidak serius alias santai, denga harapan seluruh peserta bisa menikmati acara yang telah disusun oleh panitia dari awal hingga akhir. Salam PMSD.